5 Arti Mimpi Makan Nasi menurut Primbon Jawa : Pertanda Rezeki

Bukan ingin menakut-nakuti. Yang akan kami sampaikan pada artikel kali ini mengenai arti mimpi makan nasi memang benar benar bersumber dari kitab primbon Jawa yang kami miliki. Tanpa ditambah atau dikurangi sedikitpun.

Jika semalam Anda mengalami mimpi makan nasi, nampaknya Anda perlu waspada. Pasalnya dalam kitab primbon pegangan kami, tercantum bahwa mimpi tersebut merupakan suatu alamat buruk bagi Anda dan keluarga. Mimpi makan nasi diyakini merupakan pertanda bahwa dalam waktu dekat ini Anda akan memperoleh berita duka. Kendati begitu, tidak semua mimpi makan nasi memiliki arti yang demikian buruk. Pasalnya, dalam merumuskan suatu arti mimpi, para ahli ramal juga akan memperhatikan bagaimana kronologi kejadian mimpi yang Anda alami.

Arti Mimpi Makan Nasi 

Untuk lebih jelasnya, kami telah merangkum semua arti mimpi makan nasi yang tercantum dalam primbon kami. Anda boleh percaya atau tidak. Kami hanya sekedar ingin menyampaikan apa yang kami tahu terkait ramalan mimpi sebagai bahan pembelajaran hanya bagi mereka yang membutuhkan.

Arti Mimpi Makan Nasi

1. Mimpi Makan Nasi Basi

Salah satu mimpi makan nasi yang paling sering dialami oleh sebagian besar kita adalah mimpi makan nasi basi. Mimpi ini memiliki makna yang paling berbeda di antara mimpi makan nasi lainnya. Mimpi ini menurut primbon Jawa pegangan kami merupakan pertanda bahwa mereka yang mengalaminya akan mendapatkan rezeki dan kabar baik. Rezeki dan kabar baik yang datang bisa muncul dari jalan yang tidak pernah terprediksi sebelumnya. Bersyukurlah jika Anda mengalami mimpi yang satu ini.
Baca Juga : Arti Mimpi Makan

2. Mimpi Makan Nasi di Hajatan (Berkat)

Mimpi memakan nasi di hajatan merupakan firasat buruk bagi Anda dan keluarga. Dalam kitab tafsir mimpi dijelaskan bahwa mimpi ini merupakan alamat tentang akan adanya seseorang dari saudara, kerabat, atau tetangga Anda yang akan meninggal dunia. Dijelaskan pula bahwa meninggalnya seseorang itu bisa terjadi karena cara yang tak wajar atau secara mendadak. Berharaplah agar arti mimpi ini tak terjadi, namun tetaplah buktikan kebenaran dari ramalan ini.

3. Mimpi Makan Nasi Kuning

Mimpi makan nasi kuning juga merupakan pertanda buruk. Dijelaskan bahwa mimpi ini merupakan pertanda tentang akan datangnya wabah penyakit yang bisa menyerang diri dan keluarga hingga para kerabat dan tetangga Anda. Nasi kuning dalam primbon Jawa memang dianalogikan sebagai suatu gangguan bagi kesehatan. Oleh karenanya, arti mimpi makan nasi kuning juga berkaitan dengan hal tersebut.

4. Mimpi Makan Nasi Goreng

Arti mimpi makan nasi goreng juga dikaitkan dengan pertanda tentang kematian seseorang yang dekat dengan Anda. Kendati begitu, arti mimpi ini umumnya hanya berlaku jika sebelumnya alam bawah sadar Anda tak pernah berkeinginan untuk makan nasi goreng. Hal ini penting karena kadang kali mimpi muncul dari buah pemikiran kita yang terpendam. Mimpi semacam ini tidak bisa menjadi patokan tentang ramalan apapun.
Baca Juga : Arti Mimpi Makan Durian

5. Mimpi Makan Nasi Ketan

Serupa dengan arti mimpi nasi lainnya, mimpi makan nasi ketan juga merupakan pertanda bahwa Anda akan memperoleh kabar buruk. Kabar buruk tersebut bisa berupa berita duka maupun hilangnya suatu barang yang Anda miliki.

Nah, itulah sedikit yang bisa kami sampaikan terkait arti mimpi makan nasi. Meskipun mimpi-mimpi yang terkait dengan nasi umumnya memiliki makna yang relatif buruk, bukan berarti Anda harus terus kepikiran dengan mimpi yang Anda alami. Tetaplah positif thingking untuk mencapai tujuan hidup Anda.

ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Memuat...

Sepertinya pembahasan tentang 5 Arti Mimpi Makan Nasi menurut Primbon Jawa : Pertanda Rezeki telah sampai dibagian akhir. Kami berharap semoga apa yang kami sampaikan diatas sedikit banyak bisa memberi gambaran kepada Anda tentang tafsir mimpi atau arti mimpi dan angka prediksi togel dari mimpi yang Anda alami.

Satu pesan dari kami bahwa uraian yang kami jelaskan diatas hanyalah bersifat ramalan saja dan seperti kita ketahui bersama bahwa yang namanya ramalan belum tentu dapat dibuktikan 100% kebenarannya. Meski demikian kami berusaha menghadirkan tafsir atau ramalanan dari berbagai sudut pandang dengan harapan dapat memberikan gambaran secara lebih luas.

Oleh karena itu semua kami kembalikan lagi kepada Sobat Pembaca semuanya, apakah Anda mau mempercayainya atau hanya menganggapnya sebagai informasi belaka. Namun perlu diketahui pula bahwa sudah banyak orang yang membuktikan kebenaran dari ramalan mimpi yang dialaminya. Tetap utamakan ramalan Anda sendiri, semoga beruntung dan berhasil "tembus". Salam pencinta angka.

Comments